Kasdim 0829/Bangkalan Hadiri Pelantikan Pengurus PMI Bangkalan

    Kasdim 0829/Bangkalan Hadiri Pelantikan Pengurus PMI Bangkalan
    Kasdim 0829/Bangkalan, Mayor Inf Prasetyo Edy Tunggal, SH saat menyaksikan pelantikan pengurus PMI Kabupaten Bangkalan.

    BANGKALAN, -  Pelantikan Dewan Kehormatan serta Pengurus PMI Kabupaten Bangkalan Masa Bhakti Tahun 2022-2027 oleh Ketua PMI Provinsi Jatim, H. Imam Utomo, yang melantik Ketua PMI Kabupaten Bangkalan, Moh. Sa’ad Asjari serta Plt. Bupati Bangkalan, Drs. Mohni, MM sebagai Ketua Dewan Kehormatan. Kepengurusan PMI Kabupaten Bangkalan periode 2022-2027 tersebut secara resmi dilantik di Pendopo Agung Bangkalan, Jalan Letnan Abdullah nomer 1 Bangkalan pada Kamis (19/01/2023).

    Plt. Bupati Bangkalan sekaligus sebagai Dewan Kehormatan, Drs. Mohni, MM pada kesempatan tersebut mengajak PMI, para relawan PMI dan Palang Merah Remaja (PMR) sebagai cikal Bakal PMI untuk terus berkiprah pada bidang kemanusiaan, terutama dalam kehidupan bermasyarakat sesuai dengan visi PMI yaitu terwujudnya PMI yang profesional dan berintegritas serta bergerak bersama masyarakat. Dengan kepengurusan yang baru, Plt. Bupati berharap PMI Bangkalan akan melangkah semakin maju, inovatif dan tetap mengabdi kepada masyarakat sesuai dengan azas kemanusiaan. 

    Penyerahan bantuan CSR Bank Jatim kepada PMI Bangkalan berupa Mobil Ambulans. 

    "Terlebih perkembangan pandemi yang berubah-ubah dan bencana yang dapat terjadi sewaktu-waktu, saya harap tidak mengurangi semangat saudara, justru jadikan hal tersebut sebagai motivasi, untuk memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat, dan sebagai sarana beribadah , " Harap Plt. Bupati. 

    "Alhamdulillah rasa kepedulian dan jiwa sosial yang tinggi selama ini telah ditunjukkan oleh PMI Bangkalan, dimana PMI Bangkalan selalu hadir dalam masyarakat melalui peran kemanusiaan. Karena itu kami selaku Pemerintah Kabupaten Bangkalan memberikan apresiasi setinggi-tingginya kepada PMI Bangkalan yang selama ini telah banyak membantu dalam membangun Bangkalan. Semoga semangat ini akan terus tumbuh dan sekaligus menjadi motivasi bagi kita semua, "Lanjutnya. 

    Usai pelantikan pengurus serta Dewan Pengawas PMI Cabang Kabupaten Bangkalan, Dandim 0829/Bangkalan, Letkol Kav Taufik Dwinova, SE melalui Kepala Staf Kodim 0829/Bangkalan, Mayor Inf Prasetyo Edy Tunggal, SH mengutarakan, “Terima kasih, Kami mewakili Komandan Kodim 0829/Bangkalan, Letkol Kavaleri Taufik Dwinova, atas nama Komandan Kodim 0829/Bangkalan beserta seluruh keluarga besar Kodim 0829/Bangkalan mengucapkan selamat dan sukses atas pelantikan pengurus PMI Cabang Kabupaten Bangkalan yang pada hari ini dilantik oleh Ketua PMI Provinsi Jawa Timur, yaitu bapak H. Imam Utomo.” Tutur Kasdim. 

    “Dalam hal ini, kami, Keluarga Besar Kodim 0829/Bangkalan menaruh harapan penuh kepada pengurus yang baru masa bakti 2022-2027 untuk bersatu, bermitra menjalin sinergitas dengan satuan Kodim 0829/Bangkalan selalu ditingkatkan dan dipertahankan capaian prestasi yang telah ada.” Sambungnya. 

    Terakhir, Kasdim berharap, “Selain bersinergi dengan OPD - OPD, Instansi TNI-POLRI serta organisasi masyarakat, harapan kami, PMI juga bisa melaksanakan bakti sosial Donor darah di lingkungan Pondok Pesantren sesuai arahan Ketua PMI Jawa Timur tadi. Karena di Kabupaten Bangkalan ini diwarnai dengan pondok pesantren. Satu tetes darah menyelamatkan umat manusia.” Pungkas Kasdim.

    Selain pelantikan pengurus dan Dewan Kehormatan, pada kesempatan tersebut, Pemerintah Kabupaten Bangkalan juga menerima bantuan berupa CSR dari Bank Jatim. CSR berupa 1 Unit Mobil Ambulans  untuk PMI tersebut diserahkan secara langsung oleh Direktur Manajemen Resiko Bank Jatim, Eko Susetyono kepada Plt. Bupati Bangkalan.

    bangkalan kodim 0829
    Ahsanul Ahsan, SE

    Ahsanul Ahsan, SE

    Artikel Sebelumnya

    Danramil 0829-02/Socah Komsos Bersama Korwil...

    Artikel Berikutnya

    Babinsa Koramil 0829-02/Socah Laksanakan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Forum Pemred SMSI Gelar Rapat Perdana, Bahas Program Strategis untuk Kemajuan Media Siber
    Kasum TNI Berikan Pembekalan Pada Executive Course Cohort-7 Unhan RI
    KN Pulau Dana-323 Milik Bakamla RI Tiba di Vietnam
    Satgas TMMD Kodim 1805/Raja Ampat Melangsir Mengangkat Kayu ke Titik Sasaran Dengan Cara Manual
    Tingkatkan  Nasionalisme, Lanud Sultan Hasanuddin Gelar Upacara  Bendera Mingguan

    Ikuti Kami